Kamis, 01 Mei 2014

Menang, tetapi kepercayaan pemilih Sulut kepada SHS menurun.

August 13, 2010 at 11:41am
Kemarin (12/8/2010) KPUD Sulut umumkan SHS-DK menangi pilgub 2010 dengan 395.096 (32,02%) suara dari 1.233.981 suara sah. Rupanya mayoritas pemilih Sulut masih tetap tidak terlalu percaya kepada SHS, karena suara SHS kali ini justru menurun, minus 53.829 (12 %) suara dibanding pilgub 2005 dimana SHS-FHS meraih 448.925 (38,9 %) dari 1.153.147 suara sah. Kali ini yang yang tidak percaya kepada SHS sebanyak 838.885 (67,98%) suara, atau naik 134.663 (19,12%) suara dibanding pilgub 2005 dimana yang tidak percaya kepada SHS mencapai 704.222 (61,07%) suara. Nampaknya juga, pemanfaatan mesin birokrasi, WOC, kampanye antikorupsi, keterlibatan konsultan LSI, pencitraan yang memakan biaya sangat banyak, dll.  tidak mampu mendongkrak kepercayaan pemilih Sulut kepada SHS.

* Sumber : Manado Post.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar